Program Studi D3 Kebidanan
Universitas Alma Ata
Akreditas "A"
Terakreditasi “A” oleh LAM-PTKes, menjamin mutu pendidikan kebidanan.
Lulusan Kompeten
Sebagai bidan ahli madya yang mampu memberikan asuhan kebidanan pada ibu hamil, ibu melahirkan, ibu setelah melahirkan (nifas), bayi baru lahir, neonatus, bayi, balita dan anak pra sekolah serta keluarga berencana dengan profesional dan berkarakter muttaqin.
Belajar, Praktik, dan Mengabdi sebagai Calon Bidan Profesional
Mahasiswa D3 Kebidanan Universitas Alma Ata tidak hanya belajar di kelas, tetapi juga aktif dalam praktik klinik, simulasi laboratorium, serta pengabdian masyarakat. Setiap kegiatan dirancang untuk membentuk bidan yang terampil, beretika, dan siap menghadapi tantangan dunia nyata.
Fasilitas Program Studi
Program Studi D3 Kebidanan menyediakan fasilitas lengkap untuk mendukung pembelajaran teori, praktik klinik, dan pengembangan profesional mahasiswa.
Laboratorium Kebidanan Kehamilan
Laboratorium ini dirancang untuk melatih keterampilan mahasiswa dalam pemeriksaan kehamilan, konseling, USG, CTG, hingga asuhan antenatal. Fasilitas lengkap mendukung pembelajaran diagnosis kehamilan, ANC, manajemen asuhan, serta integrasi nilai keislaman dalam pelayanan ibu hamil.
Laboratorium Neonatus, Bayi dan Balita
Laboratorium ini digunakan untuk mendukung pembelajaran keterampilan asuhan pada neonatus, bayi, dan balita. Dilengkapi dengan alat pemeriksaan fisik, skrining hipotiroid kongenital, meja dan alat resusitasi, inkubator, baby warmer, serta trolly bayi. Mahasiswa dapat mempraktikkan pemeriksaan fisik, penanganan kegawatdaruratan, perawatan bayi sehari-hari, serta pemberian imunisasi.
Ruang Antenatal Care
(ANC)
Ruang ANC disiapkan menyerupai layanan di rumah sakit atau puskesmas, lengkap dengan alat USG, EKG, dan set pemeriksaan fisik. Mahasiswa belajar anamnesis, pemeriksaan kehamilan, interpretasi laboratorium dasar, serta penyusunan dokumentasi asuhan antenatal secara menyeluruh.
Belajar dari Ahlinya, Terhubung ke Dunia Nyata
Sebagai bidan ahli madya yang mampu memberikan asuhan kebidanan pada ibu hamil, ibu melahirkan, ibu setelah melahirkan (nifas), bayi baru lahir, neonatus, bayi, balita dan anak pra sekolah serta keluarga berencana dengan profesional dan berkarakter muttaqin.
Artikel & Berita D3 Kebidanan
Temukan informasi terkini, edukatif, dan inspiratif seputar dunia kebidanan. Dari peran bidan hingga isu kesehatan perempuan, semuanya kami rangkum untuk memperluas wawasan dan memperkuat peran bidan masa depan.
Nyeri Haid Bikin Mager? Kenali Tanda Dismenorea yang tidak Boleh Kamu Remehkan!
Penulis: Dyah Pradnya Paramita, S.ST., M.Kes | Dosen D3 Kebidanan Universitas Alma Ata Pernah gak sih, pas alarm bunyi pagi-pagi, rasanya pengen banget lanjut tidur dan bolos sekolah gara-gara perut...
Wajah Kusam dan Sering Pusing? Hati-hati Anemia, Musuh Utama Remaja Putri Indonesia!
Kamu sudah rajin pakai skincare, minum air putih cukup, tapi wajah rasanya tetap terlihat pucat, kusam, dan enggak glowing? Belum lagi kalau lagi upacara bendera atau bangun tidur tiba-tiba, kepala...
Perkuat Sinergi Pendidikan dan Kesehatan, Dosen D3 Kebidanan UAA Ajak Guru SMA N 1 Ngaglik Terapkan “7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat”
SLEMAN – Dalam upaya mencetak generasi emas yang tidak hanya cerdas secara intelektual tetapi juga sehat secara fisik dan mental, Program Studi D3 Kebidanan, Fakultas Kedokteran dan Ilmu-Ilmu...



